Mazda Batam Grand Opening 2025: Lokasi Baru, Layanan Premium

Subscribe our newsletter to get updated information.

Desain Modern, Layanan Premium – Hadir Lebih Dekat dengan Pelanggan

Batam, 16 Juni 2025 – PT Majesty Auto Dinamika dengan bangga mengumumkan peresmian dealer Mazda Batam di lokasi terbaru: Jl. Raja H. Fisabilillah No. 31H, Teluk Tering, Kota Batam. Relokasi ini tidak hanya menghadirkan lokasi strategis di jantung kota Batam, tetapi juga menyuguhkan tampilan dan fasilitas baru yang mengusung Global Visual Identity dari Mazda Motor Corporation.

Sebagai bagian dari komitmen Mazda dalam memperkuat jaringan dan memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan, dealer baru Mazda Batam berdiri di atas lahan seluas 1.496 m² dengan bangunan dua lantai seluas 848 m². Desain modern yang minimalis memadukan filosofi estetika Jepang dengan nuansa premium, menjadikan showroom ini sebagai representasi sempurna dari semangat “Feel the Drive” Mazda.

Fasilitas Dealer Mazda Batam

Mazda Batam menawarkan layanan terpadu 3S (Sales, Service, Sparepart), dengan fasilitas lengkap yang dirancang untuk kenyamanan pelanggan:

  • Showroom luas dengan kapasitas display hingga 4 unit kendaraan
  • 4 Service Bay termasuk Washing Bay
  • Sales Counter & Dealing Room
  • Delivery Room & Service Reception Area
  • Customer Lounge dan Kids’ Corner
  • Tim teknisi bersertifikat dan tenaga penjualan profesional

Dealer ini juga memiliki akses mudah bagi pelanggan dari Batam dan wilayah Kepulauan Riau lainnya, termasuk Tanjung Pinang, menjadikannya titik layanan strategis di kawasan barat Indonesia.


Komitmen Kolaboratif Majesty & Mazda Indonesia

Ricky Thio, COO PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), menyatakan,

“Relokasi Mazda Batam merupakan bagian dari strategi kami menyelaraskan semua dealer dengan standar global Mazda. Kota Batam memiliki potensi besar dalam pengembangan pasar, khususnya di Sumatra dan Kepulauan Riau. Desain baru ini mencerminkan dedikasi Mazda terhadap estetika dan kenyamanan pelanggan.”

Hadi Ong, pemilik PT Majesty Auto Dinamika menambahkan,

“Dealer baru ini bukan hanya soal bangunan – ini tentang menghadirkan semangat Mazda dalam ruang yang lebih modern dan terintegrasi. Kami siap memberikan layanan premium, dengan pendekatan yang mengedepankan kepuasan pelanggan.”


Program Spesial Grand Opening

Dalam rangka pembukaan, Mazda Batam menghadirkan program eksklusif yang berlaku dari 17–28 Juni 2025:

  • Diskon 15% untuk pembelian suku cadang
  • Diskon 20% untuk biaya jasa
    (Syarat dan ketentuan berlaku)

Mazda Batam juga menyediakan layanan purna jual terbaik:

  • 5-Years MyMazda Warranty – Garansi hingga 5 tahun atau 150.000 km
  • 3-Years MyMazda Service – Perawatan gratis hingga 3 tahun atau 60.000 km
  • 5-Years MyMazda Service untuk model elektrifikasi (seperti Mazda MX-30)

Tentang Mazda Batam

  • Nama Dealer: Mazda Batam
  • Dikelola Oleh: PT Majesty Auto Dinamika
  • Alamat: Jl. Raja H. Fisabilillah No. 31H, Teluk Tering, Batam
  • Manajer Cabang: Muhammad Asdar Basir
  • Kontak: +62 822 8445 8868

Tentang PT Majesty Auto Dinamika

PT Majesty Auto Dinamika merupakan bagian dari Majesty Group, yang bergerak dalam pengelolaan dealer kendaraan premium di wilayah Kepulauan Riau. Dengan mengedepankan kualitas layanan, efisiensi, dan pengalaman pelanggan yang berkelas, Majesty terus memperluas portofolio otomotifnya melalui kolaborasi strategis bersama merek ternama seperti Mazda, Jetour, dan lainnya.

Scroll to Top